KALTIMKORANSERUYA.COM – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DMPTSP) Provinsi Kalimantan Timur beberapa waktu lalu menerima kunjungan dari President Hebang Group Zeng Xiaoping.
Hal ini diungkapkan Kepala DPMPTSP Provinsi Kalimantan Timur Puguh Hardjanto. Ia mengatakan perusahaan asal tirai bambu itu berencana melakukan investasi di Kota Bontang, Kalimantan Timur.
“Untuk Kalimantan Timur lokasi yang dilirik itu kawasan industri PT KIE usai mendapat rekomendasi dari pemerintah pusat,” ujarnya.
Menanggapi itu, Ketua DPRD Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam mengatakan, dirinya sangat menyambut baik adanya rencana tersebut. Karena, menurutnya dengan bertambahnya investasi di Bontang akan semakin meningkatkan jumlah lapangan pekerjaan.
“Bagus itu, karena bisa membuka peluang membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya,” ujar Politikus Partai Golkar ini, Minggu (16/4/2023).
Hal ini juga menurutnya sesuai dengan visi misi Pemerintah Kota (Pemkot), menjadikan Bontang sebagai daerah ramah investasi.
“Sesuai motto Pemkot, jadi ke depan harapannya bisa narik investor lain datang ke Bontang,” timpalnya.
Maka, untuk mendukung rencana itu, Faiz meminta agar pemerintah bisa mempersiapkan segala keperluan yang dibutuhkan, agar proses investasi tersebut bisa berjalan lancar. Salah satunya terkait regulasi. Sehingga, bisa meyakinkan para investor dan juga sebagai bentuk mewujudkan visi misi Pemkot yakni, Bontang ramah investasi. Dan membuka peluang investasi perusahaan lain yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak.
“Kalau memng ada tugas yang harus kita lengkapi, contohnya berupa atau hal-hal yang bisa membuat investor yakin masuk ke Bontang. Atau aturan regulasi yang harus dilengkapi, kami siap membantu, untuk mewujudkan Bontang ramah investasi,” tandasnya.(Adv)