BONTANG, SERUYA.COM – Kepedulian terhadap lingkungan ditunjukan sejumlah pemuda yang tergabung dalam grup Delawwa Kreatif.
Mereka melakukan aksi pungut sampah di Destinasi Wisata Pantai Galau, yang berlokasi di ujung Kelurahan Tanjung Laut Indah, kemarin.
Koordinator kegiatan Teguh Santoso mengatakan kegiatan mereka adalah rangkaian dari peringatan HUT RI ke 77 yang dirangkum dalam beberapa agenda, bertajuk ‘Merdeka Dalam Jiwa Sound Reforest Nasionalisme’.
“Mini konser juga kami buat, intinya Delawwa membuktikan anak muda tidak apatis terhadap kondisi terutama soal lingkungan,” ucapnya saat dikonfirmasi. Kamis (18/8/2022).
Selain itu, agenda yang berlangsung selama 2 hari ini dilanjutkan dengan berkemah di pantai. Perayaan independen day kali ini dikemas sengaja tidak seperti pada umumnya.
Sengaja dikemas berbeda lantaran ingin menggambarkan sesuatu perayaan kemerdekaan jiwa generasi muda yang dikemas dengan masing-masing kreativitas kelompok.
Misalnya seperti menggelar musik berbagai genre dan aksi grafiti life painting dari para seniman lokal, termasuk pameran motor custom juga turut memeriahkan di puncak perayaan.
“Sengaja kita kemas berbeda. Karena sesuai tema, merdeka dalam jiwa. Jadi kita rangkai sekreatif mungkin,” bebernya.